SEJARAH AWAL MULA KOMPUTER
Juni 7, 2013
Pada era globalisasi, komputer komputer sudah bukan barang asing lagi bagi masyarakat penggunanya, namun sedikit yang mengetahui siapa penemunya, siapa yang memulai gagasan awal hingga dapat menghasilkan teknologi komputer tersebut, Tentunya manusia yang menemukan komputer tersebut adalah tidak kecil jasanya bagi masa-masa berikutnya, dimana penggunaan komputer tersebut telah dapat dinikmati oleh sebagian besar masyarakat dunia, sewajarnya si penemu tersebut mendapat penghargaan dan dikenang namanya dalam sejarah komputer.
Menurut William S. Davis (Miami University ,1981), setelah manusia beralih dari sistim barter diganti dengan uang, kebutuhan akan angka, perhitungan, dan pemeliharaan data telah menjadi keharusan. Alat bantu penghitung pertama kali dikenal adalah “ABACUS� yang diperkenalkan di daratan Cina pada sekitar 2600 tahun Sebelum Masehi. Alat penghitung ini masih saja dipergunakan di beberapa negara di dunia.
Beberapa abad kemudian, sedikit demi sedikit dapat dilakukan pengembangan komputer modem. Alat mekanik pertama yang diciptakan untuk membantu perhitungan adalah mesin penambah yang diketemukan oleh Blaise Pascal tahun 1642. Gootfried Wilhelm Liebniz kemudian mengembangkan mesin yang dapat mengalikan, sebagaimana halnya mesin hitung Pascal, namun gagal karena tidak ditunjang oleh pengadaan alat-alat serta kekurangan tehnik industri.
Dua abad berikutnya ada kemajuan dalam bidang listrik dan industri. yaitu penemuan listrik pada permulaan tahun 1800, dimana ilmu pengetahuan menemukan jawaban atas masalahnya sendiri. Pada tahun 1786, Galvani adalah orang pertama yang menemukan arus listrik, sulit dipercaya pada masa sebelum 1786, bahwa arus listrik ada. Pada 1800 battery basah pertama kali diciptakan. Pada tahun 1834, telah ada pembangkit arus dengan battery, magnit listrik, pembangkit listrik mesin pembangkit berputar dan mesin listrik telah diketemukan. Hal tersebut diawali dengan tidak ada apa-apa tentang listrik sejak beberapa dekade sebelumnya. Dalam bidang ilmu dan teknologi, satu ide baru memungkinkan banyak ide baru, kadang-kadang menghasilkan lebih banyak lagi, berkembang lagi dan lagi, hingga pada suatu saat pengetahuan secara cepat berkembang dengan luar biasa. Lebih lanjut William S. Davis (1981), mengatakan, bahwa penemuan baru terjadi di Perancis dimana pada tahun 1806, seseorang bernama Joseph Jacquard menemukan alat penenun Jacquard, sebuah mesin penenun dikontrol oleh kartu-kartu (punched card). Jacquard tidaklah bermaksud menemukan komputer atau alat mekanik lain untuk berhitung, tetapi idenya mempergunakan “punch card� untuk menyimpan data menjadi sumber ide yang dipergunakan secara nyata oleh penemu komputer berikutnya.
Dua abad berikutnya ada kemajuan dalam bidang listrik dan industri. yaitu penemuan listrik pada permulaan tahun 1800, dimana ilmu pengetahuan menemukan jawaban atas masalahnya sendiri. Pada tahun 1786, Galvani adalah orang pertama yang menemukan arus listrik, sulit dipercaya pada masa sebelum 1786, bahwa arus listrik ada. Pada 1800 battery basah pertama kali diciptakan. Pada tahun 1834, telah ada pembangkit arus dengan battery, magnit listrik, pembangkit listrik mesin pembangkit berputar dan mesin listrik telah diketemukan. Hal tersebut diawali dengan tidak ada apa-apa tentang listrik sejak beberapa dekade sebelumnya. Dalam bidang ilmu dan teknologi, satu ide baru memungkinkan banyak ide baru, kadang-kadang menghasilkan lebih banyak lagi, berkembang lagi dan lagi, hingga pada suatu saat pengetahuan secara cepat berkembang dengan luar biasa. Lebih lanjut William S. Davis (1981), mengatakan, bahwa penemuan baru terjadi di Perancis dimana pada tahun 1806, seseorang bernama Joseph Jacquard menemukan alat penenun Jacquard, sebuah mesin penenun dikontrol oleh kartu-kartu (punched card). Jacquard tidaklah bermaksud menemukan komputer atau alat mekanik lain untuk berhitung, tetapi idenya mempergunakan “punch card� untuk menyimpan data menjadi sumber ide yang dipergunakan secara nyata oleh penemu komputer berikutnya.
Penemu komputer pertama pada awal abad 19 adalah Charles Babbage. Yang membangun suatu mesin penganalisa yang mampu melakukan perhitungan rumit pada saat yang bersamaan. Pada tahun 1843, dia merencanakan dengan terperinci sebuah mesin termasuk segala bagian-bagian terpenting dan berfungsi sebagai mesin komputer modern. Namun tidak terlaksana karena sarana dan kemampuan teknologi pada saat itu tidak dapat melayani kebutuhan. Semenjak masa Pascal dan Liebniz perkembangan teknologi menjadi sangat pesat tetapi belum cukup untuk menjawab tantangan-tantangan. Hasil karya Charles Babbage hampir dilupakan, tidak dibicarakan lagi hingga konsep-konsepnya dipergunakan kemudian oleh orang lain pada abad berikutnya.
Pada Tahun 1880 Undang-undang Amerika Serikat menetapkan diperlakukannya sensus setiap sepuluh tahun. Cacah jiwa tahun 1880 memerlukan tujuh setengah tahun untuk menyelesaikannya. Kenaikan jumlah penduduk memberikan gambaran bahwa sensus pada tahun 1890 akan memerlukan waktu sebelas tahun untuk menyelesaikannya. Ini berarti bahwa hasil sensus 1890 masih dalam proses perhitungan Biro Sensus pada saat sensus 1900 sudah berjalan. Demikian juga pada masa mendatang proses perhitungan akan semakin jauh di belakang tanpa ada harapan perbaikan.
Masalah tersebut telah ditangani oleh seorang Staff Biro Sensus bernama Herman Hollerith. Dia mengambil ide Jacquard tenun otomatis dengan melobangi kartu dengan data-data. Apabila lobang-lobang di dalam kartu dapat dianggap sebagai simbol tenunan, tentunya lobang tersebut dapat mewakili angka. Segera setelah sensus tahun 1890 berjalan Hollerith memasukkannya dalam lobang-lobang kartu. Untuk membaca dan keperluan tabulasi dia mengambilkan ide dari kecepatan penemuan-penemuan listrik.
Kartu-kartu tidak mengantar listrik, karena kertas adalah alat yang baik untuk bahan isolasi. Apabila kertas ditempatkan di permukaan logam dan urutan tombol-tombol logam yang saling berhubungan, kertas-kertas secara baik memisahkan tombol atau jarum-jarum logam dari atas permukaan logamnya yang menghambat arus listrik kecuali kalau ada lobang. Dalam hal ini tombol logam akan masuk dalam lobang kertas dan tersambungkan dengan logamnya yang memungkinkan arus dapat mengalir terus.
Peralatan Hollerith secara mudah akan menghitung arus yang tersambungkan pada kawat atau kabel setiap saat kartu dimasukkan ke dalam kartu, dan setiap posisi kombinasi lobang akan mewakili satu data statistik, sehingga hasil perhitungan akan menjadi hasil sensus. Sensus tahun 1890 selesai dikerjakan dalam waktu dua tahun.
Mengapa Hollerith bisa berhasil sedang orang-orang sebelumnya seperti Pascal, Liebniz dan Babbage gagal? Apakah idenya lebih baik? Sesungguhnya tidak, tetapi pada tahun 1890 masalah teknologi dan kelistrikan telah sedemikian majunya sehingga seara langsung ide-ide Hollerith dapat dilaksanakan.
Kemajuan-kemajuan berarti, secara nyata, telah diperoleh tetapi ide dasarnya adalah penemuan Hollerith. Pada tahun 1939, Howard Aiken dari Universitas Howard mulai dipekerjakan untuk memecahkan masalah angka yang kompleks; pada tahun 1944 dengan bantuan dan dukungan keuangan dari IBM, Mark-I, komputer elektronik mekanik pertama diperkenalkan. Dan tahapan baru tentang komputer modern-pun telah dimulai. ( William S. Davis (Miami University, 1981), Diterjemahkan oleh : Drs.John B. Pasaribu. )
Perkembangan Komputer
Berdasarkan perkembangan teknologi komputer, perkembangannya dapat dibagi menjadi 2 bagian :
1. Sebelum tahun 1940
2. Setelah tahun 1940
SEBELUM TAHUN 1940
Sejak dulu manusia telah melakukan proses pengolahan data. Mereka juga telah mulai menemukan peralatan-peralatan mekanik dan elektronik untuk membantu perhitungan dan pengolahan data tersebut agar mendapatkan hasil lebih cepat. Komputer yang ada saat ini meruakan hasil evolusi panjang dari benyak penemuan manusia sejak dahulu kala yang berupa alat mekanik maupun elektronik.
Alat mekanik dan elektronik yang digunakan sebagai alat pengolah data sejak zaman purba sampai saat ini bisa digolongkan menjadi 4 golongan besar, yaitu :
1. Peralatan Manual
yaitu peralatan pengolahan data yang sangat sederhana, dan factor terpenting dalam pemakaian alat adaah mengguknakan tenaga tangan manusia.
2. Peralatan Mekanik
yaitu peralatan yang sudah berbentuk mekanik yang digerakkan dengan tangan secara manual.
3. Peralatan Mekanik Elektronik
yaitu peralatan mekanik yang digerakkan secaar otomatis oleh motor elektronik.
4. Peralatan Elektronik
yaitu peralatan yang bekerjanya secara elektronik penuh.
Beberapa alat hitung yang pernah digunakan sebelum ditemukannya komputer adalah :
1. Abacus
Muncul sekitar 5000 tahun yang lalu di Asia kecil dan masih digunakan di beberapa tempat hingga saat ini, dapat dianggap sebagai awal mula mesin komputasi. Alat ini memungkinkan penggunanya untuk melakukan perhitungan menggunakan biji-bijian geser yang diatur pada sebuh rak. Para pedagang di masa itu menggunakan abacus untuk menghitung transaksi perdagangan. Seiring dengan munculnya pensil dan kertas, terutama di Eropa, Abacus kehilangan popularitasnya.
2. Kalkulator Roda Numerik (Numerical wheel calculator)
Setelah hampir 12 abad, muncul penemuan lain dalam hal mesin komputasi. Pada tahun 1642, Blaise Pascal (1623-1662), yang pada waktu itu berumur 18 tahun, menemukan apa yang ia sebut sebagai kalkulator roda numerik (numerical wheel calculator) untuk membantu ayahnya melakukan perhitungan pajak. Kotak persegi kuningan ini yang dinamakan Pascaline, menggunakan delapan roda putar bergerigi untuk menjumlahkan bilangan hingga delapan digit. Alat ini merupakan alat menghitung bilangan berbasis sepuluh. Kelemahan alat ini adalah hanya terbatas untuk melakukan penjumlahan.
3. Kalkulator Roda Numerik 2
Tahun 1694, seorang matematikawan dan filsuf Jerman, Gottfred Wilhem von Leibniz (1646-1716) memperbaiki Pascaline dengan membuat mesin yang dapat mengalikan. Sama seperti pendahulunya, alat mekanik ini bekerja dengan menggunakan roda-roda gerigi. Dengan mempelajari catatan dan gambar-gambar yang dibuat oleh Pascal, Leibniz dapat menyempurnakan alatnya.
4. Kalkulator Mekanik
Charles Xavier Thomas de Colmar menemukan mesin yang dapat melakukan empat fungsi aritmatik dasar. Kalkulator mekanik Colmar, arithometer, mempresentasikan pendekatan yang lebih praktis dalam kalkulasi karena alat tersebut dapat melakukan penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian. Dengan kemampuannya, arithometer banyak dipergunakan hingga masa Perang Dunia I. Bersama-sama dengan Pascal dan Leibniz, Colmar membantu membangun era komputasi mekanikal.
Komputer yang pertama sebenarnya pada awalnya dibentuk oleh seorang professor matematika Inggris, Charles Babbage (1791-1871). Pada tahun 1812 Babbage mulai memperhatikan kesesuaian antara mesin mekanik dan matematika. Usaha Babbage yang pertama muncul pada tahun 1822 ketika ia mengusulkan untuk melakukan perhitungan persamaan diferensial yang dinamakan Mesin Differensial. Mesin tersebut menggunakan tenaga uap untuk beroperasi menyimpan program dan dapat melakukan kalkulasi serta mencetak hasilnya secara otomatis.
Setelah sepuluh tahun bekerja dengan mesin differensial, Babbage terinspirasi untuk memulai membuat komputer general purpose pertama yang disebut Analytical Engine. Asisten Babbage, Augusta Ada King (1815-1842) merupakan programmer wanita pertama yang sangat paham tentang mesin sehingga pemerintah Amerika Serikat menamakan sebuah bahaa oemrograman dengan nama “ada” sebagai penghormatan kepadanya.
Tahun 1889 Herman Hollerith (1860-1929) menerapkan prinsip kartu perforasi untuk melakukan perhitungan pada Biro Sensus Amerika Serikat. Pada masa berikutnya, beberapa insinyur membuat penemuan baru lainnya. Vannevar Bush (1890-1974) membuat sebuah kalkulator untuk menyelesaikan persamaan diferensial di tahun 1931.
Pada tahun 1903, John V. Atanasoff dan Clifford Berry mencoba membuat komputer elektrik yang menerapkan aljabar Boolean pada sirkuit elektrik yang didasarkan pada hasil kerja George Boole (1815-1864) berupa sistem biner aljabar yang menyatakan bahwa setiap persamaan matematik dapat dinyatakan sebagai benar atau salah. Dengn mengaplikasikan kondisi benar salah ini mereka membuat komputer elektrik pertama di tahun 1940.
SETELAH TAHUN 1940
Komputer Generasi Pertama (1940-1959)
Komputer generasi pertama banyak digunakan untuk tujaun saintifik. Oleh karena ukurannya yang amat besar, ketidaktepatan pemrosesan data dan harganya yang tinggi, banyak yang menganggap komputer akan menjadi alat yang digunakan untuk tujuan saintifik saja selamanya, bukan untuk kegunaan umum.
Komputer generasi pertama ini menggunakan tabung vakum untuk memproses dan menyimpan data, sehingga menjadi cepat panas dan mudah terbakar. Oleh karena itu diperlukan beribu-ribu tabung vakum untuk menjalankan operasi keseluruhan komputer. Selain itu juga memerlukan banyak tenaga elektrik yang dapat menyebabkan gangguan elektrik di kawasan sekitarnya. Komputer generasi pertama ini 100% elektronik dan membantu para ahli dalam menyelesaikan masalah perhitungan dengan cepat dan tepat.
Komputer generasi pertama mempunyai ciri-ciri sebagai berikut :
1. Komponen yang dipergunakan adalah tabung hampa udara (vacuum tube) untuk sirkuitnya.
2. Program hanya dapat dibuat dengan bahasa mesin / assembler.
3. Ukuran fisik komputer besar sehingga memerlukan ruangan yang luas.
4. Cepat panas.
5. Proses kurang cepat.
6. Memerlukan daya listrik yang besar.
7. Orientasi pada aplikasi bisnis.
Beberapa komputer generasi pertama :
1. ENIAC ( Electronic Numerical And Calculator )
Dirancang oleh Dr. John Mauchly dan Presper Eckert pada tahun 1946. Komputer ini sudah mulai menyimpan data yang dikenal sebagai konsep penyimpanan data (stored program concept) yang dikemukakan oleh John Von Neuman
2. EDVAC ( Electronic Discrete Variable Automatic Computer)
Penggunaan tabung vakum sudah mulai dikurangi dalam perancangan komputer EDVAC ini, dimana proses perhitungan menjadi lebih cepat disbanding ENIAC.
3. EDSAC ( Electronic Delay Storage Automatic Calculator )
Mulai memperkenalkan penggunaan raksa (merkuri) dalam tabung untuk menyimpan data.
4. UNIVAC I ( Universal Automatic Calculator)
Dirancang pada tahun 1951 oleh Dr. Mauchly dan Eckert. Komputer ini merupakan komputer pertama yang digunakan untuk memproses data perdagangan.
5. UNIVAC II
Pabrik pembuatnya Sperry Rand-Univac
6. Datamatic 1000
Pabrik pembuatnya Honeywell
7. Mark II, Mark III, IBM 702, IBM 704, IBM 709
Pabrik pembuatnya International Business Machine
8. CRC, NCR 102A, NCR 102D
Pabrik pembuatnya National Cash register
9. BIZMAC I, BIZMAC II
Pabrik pembuatnya RCA
Komputer Generasi Kedua (1959-1964)
Pada tahun 1948 penemuan transistor sangat mempengaruhi perkembangan komputer. Transistor mulai digunakan di dalam komputer mulai tahun 1956. Komputer generasi kedua menggunakan komonen-komponen transistor untuk CPU dan inti magnetic untuk memory. Daya tahan transistor diketahui lebih baik karena tidak mudah terbakar jika dibandingkan dengan tabung vakum. Channel data muncul pada di generasi ini, sejalan dengan fitur khusus untuk meningkatkan kecepatan CPU. Cara baru menyimpan ingatan juga diperkenalkan yaitu teras magnetic yang menggunakan besi-besi halus yang dililit oleh litaran elektrik. Keupayaan pemrosesan dan ingatan utama komputer juga bertambah. Komputer pada awalnya digunakan sistem komersial online yang melibatkan komunikasi dan untuk sistem pembagian waktu, dimana pengguna diberi kemampuan hitungan yang menarik melalui terminal. Komputer generasi ini juga memiliki komponen-komponen yang dapat diasosiasikan dengan komputer pada saat ini seperti printer, penyimpanan dalam disket, memory, sistem operasi dan program.
IBM membuat supercomputer bernama Stretch dan Sprery-Rand membuat komputer bernama LARC. Salah satu contoh penting komputer pada masa ini adalah IBM 1401 yang diterima secaa luas di kalangan industri. Pada tahun 1965, hampir seluruh bisnis-bisnis besar menggunakan komputer generasi kedua untuk memproses informasi keuangan. Komputer generasi kedua menggantikan bahasa mesin dengan bahasa assembly. Bahasa pemrograman tingkat tinggi mulai digunakan, seperti Common Business-Oriented Language (COBOL), Formula Transistor (FORTRAN) dan ALGOL. Bahasa pemrograman ini menggantikan kode mesin yang rumit dengan kata-kata, kalimat dan formula matematika yang lebih mudah dipahami oleh manusia. Pada masa ini berbagai macam karir baru muncul seperti programmer, analyst dan ahli sistem komputer. Industri peranti lunak juga mulai bermunculan dan berkembang pada kmputer generasi kedua.
Secara umum komputer generasi kedua mempunyai cirri-ciri sebagai berikut :
1. Sirkuitnya berupa transistor.
2. Program dapat dibuat dengan bahasa tingkat tinggi (high level language), seperti FORTRAN, COBOL, ALGOL.
3. Kapasitas memori utama sudah cukup besar.
4. Ukuran fisik komputer lebih kecil disbanding komputer generasi pertama.
5. Proses operasi sudah cepat.
6. Membutuhkan lebih sedikit daya listrik.
7. Berorientasi pada bisnis dan teknik.
Komputer generasi kedua diantaranya adalah :
1. UNIVAC III, UNIVAC SS80, UNIVAC SS90, UNIVAC 1107
Pabrik pembuatnya Sperry Rand-UNIVAC
2. Burroughs 200
Pabrik pembuatnya Burroughs
3. IBM 7070, IBM 7080, IBM 1400, IBM 1600
4. NCR 300
Pabrik pembuatnya National Cash Register.
5. Honeywell 400, Honeywell 800
6. CDC 1604, CDC 160A
Pabrik pembuatnya Control Data Corporation.
7. GE 635, GE 645, GE 200
Pabrik pembuatnya General Electric.
Komputer Generasi Ketiga (1964-1970)
Generasi ketiga perangkat keras komputer dikarakteristikkan dengan lebih banyaknya sirkuit monolitik dan miniaturisasi (banyaknya komponen elektronik pada chip) untuk CPU. Walaupun transistor dalam banyak hal mengungguli tabung vakum, namun transistor menghasilkan panas yang cukup besar, yang dapat berpotensi merusak bagian-bagian internal komputer. Batu kuarsa (quartz rock) menghilangkan masalah ini. Jack Kilby, seorang insinyur di Texas Instrument, mengembangkan sirkuit terintegrasi (IC : integrated circuit) di tahun 1958.
Integrated Circuit (IC) mulai digunakan pada tahun 1965. IC mengkombinasikan tiga komponen elektronik dalam sebuah piringan silicon kecil yang terbuat dari pasir kuarsa. Para ilmuan kemudian berhasil memasukkan lebih banyak komponen-komponen ked lm satu chip tunggal yang disebut semikonduktor. Hasilnya komputer menjadi lebih kecil kaarena kompne-komponen dapat dipadatkan dalam chip. Kemajuan komputer generasi ketiga lainnya yaitu pengguanaan Operating System (OS) yang memungkinkan satu komputer melakukan berbagai program yang berbeda secara serentak dengan sebuak program utama yang memonitor dan mengkoordinasi memori komputer.
Jenis family komputer terkecil, yaitu mikrokomputer muncul dalam generasi ini.Banyak bahasa pemrograman muncul seperti BASIC, Pascal dan PL/1. Diantara bahasa-bahasa tersebut, BASIC menjadi bahasa pemrograman yang paling popular pada mikrokomputer.
Secara Umum komputer generasi ketiga mempunyai cirri-ciri sebagai berikut :
1. Komponen yang digunakan adalah IC (Integrater Circuit)
2. Peningkatan dari softwarenya
3. Pemrosesan lebih cepat.
4. Kapasitas memori lebih besar.
5. Penggunaan listrik lebih hemat.
6. Bentuk fisik lebih kecil.
7. Harga semakin murah.
Komputer generasi ketiga diantaranya adalah :
1. UNIVAC 1109, UNIVAC 9000
2. Burroughs 5700, Burroughs 6700, Burroughs 7700
3. GE 600, GE 235
4. CDC 3000, CDC 6000, CDC 7000
5. PDP-8, PDP-11
Pabrik pembuatnya Digital Equipment Corporation.
Komputer Generasi Keempat (1970-1990)
Komputer generasi keempat dikarakteristikkan dengan memori semikonduktor yang cepat, ukuran kecil dan kebutuhan tenaga yang lebih kecil. Setelah IC, tujuan pengembanagan yaitu mengecilkan ukuran sirkuit dan komponen-komponen elektrik. Large Scale Integration (LSI) dapat memuat ratusan komponen dalam sebuah chip. Tahun 1980-an Very large Scale Integration (VLSI) memuat ribuan chip tunggal. Ultra-Large Scale Integration (ULSI) meningkatkan jumlah tersebut menjadi jutaan. Kemampuan utnuk memasang sedemikian banyak komponen dalam suatu keping berukuran setengah keping uang logam mendorong turunnya harga dan ukuran komputer. Hal tersebut tentunya meningkatkan daya kerja, efisiensi dan keandalan komputer.
Chip Intel 4004 yang dibuat pada tahun 1971 membawa kemajuan pada IC dengan meletakkan seluruh komponen dari sebuah komputer (central processing unit, memori, dan kendali input/output) dalam sebuah chip yang sangat kecil. Sebelumnya, IC dibuat untuk mengerjakan suatu tugas tertentu yang spesifik. Sekarang, sebuah mikroprosesor dapat diproduksi dan kemudian diprogram untuk memenuhi seluruh kebutuhan yang diinginkan. Tidak lama kemudian, setiap perangkat rumah tangga seperti microwave oven, televisi, dn mobil dengan electronic fuel injection dilengkapi dengan mikroprosesor. Perkembangan yang demikian memungkinkan orang-orang biasa untuk menggunakan komputer biasa. Komputer tidak lagi menjadi dominasi perusahaan perusahaan besar atau lembaga pemerintah. Pada pertengahan tahun 1970-an, perakit komputer menawarkan produk komputer mereka ke masyarakat umum. Komputer komputer ini, yang disebut minikomputer, dijual dengan paket piranti lunak yang mudah digunakan oleh kalangan awam. Piranti lunak yang paling populer pada saat itu adalah program word processing dan spreadsheet. Sedangkan pada tahun 1980-an video game seperti Atari 2600 menarik perhatian konsumen pada komuter rumahan yang lebih canggih dan dapat deprogram.
Tahun 1981, IBM memperkenalkan penggunaan Personal Computer (PC) untuk penggunaan rumah, kantor dan sekolah. Selanjutnya komputer melanjutkan evolusinya ke ukuran yang lebih kecil, dari desktop computer menjadi laptop dan palmtop (komputer genggam).
Seiring dengan menjamurnya penggunaan komputer maka cara-cara baru untuk menggali potensial terus dikembangkan. Komputer-komputer mulai dapat dihubungkan secara bersamaan dalam suatu jaringan untuk saling berbagi memori, piranti lunak, informasi, dan untuk berkomunikasi satu dengan yang lainnya. Komputer jaringan memungkinkan komputer tunggal untuk membentuk kerjasama elektronik untuk menyelesaikan suatu proses tugas. Dengan mengguanakan perkabelan langsung (LAN) atau kabel telepon sebuah jaringan dapat berkembang menjadi sangat besar.
Komputer generasi keempat diantaranya adalah :
1. IBM 370
2. Apple II
3. IBM PC/XT, IBM PC/AT, IBM PS/2, IBM PC/386, IBM PC/486
4. IBM Pentium II
Komputer Generasi Kelima (sejak 1990-an)
Komputer generasi kelima sering disebut sebagai komputer masa depan. Bentuk komputer generasi kelima lebih kompleks sehingga diharapkan mempunyai lenih banyak unit pemroses yang dapat berfungsi menyelesaikan beberapa pekerjaan dalam satu waktu. Dua kemajuan rekayasa yang utama adalah kemampuan pomrosesan parallel yang akan menggantikan model non Neumann. Kemajuan lain adalah teknologi superkonduktor yang memungkinkan aliran elektrik tanpa ada hambatan apapun yang nantinya dapat mempercepat akses informasi. Selain itu juga diperkirakan mempunyai kecerdasan tersendiri, bahkan sifat luar biasa komputer ini disebut sebagai “artificial intelligent”.
Komputer ini sedang dalam proses pengembangan. komponen yang digunakan adalah VLSI (Very Large Scale Integration). Jepang adalah negara yang terkenal dalam sosialisasi jargon dan proyek komputer generasi kelima. Lembaga ICOT (Institute for new Computer Technology) juga dibentuk untuk merealisasikannya. Komputer ini akan dikembangkan sebagai komputer yang dapat menterjemahkan bahasa manusia, berbicara dengan manusia dan dapat meakukan diagnose penyakit dengan lebih akurat.
No comments:
Post a Comment